Sandiaga Uno Raih Penghargaan di Rakornas Genpi Jakarta, Serukan ‘Gercep, Geber, Gass Poll

Rakornas Genpi
Rakornas Genpi

JAKARTA – Generasi Pesona Indonesia (Genpi) Nasional mengadakan Rapat Koordinasi Nasional (Rakornas) kelima di Jakarta.

Setelah sebelumnya dihelat di Surabaya, Solo, Mataram, dan Yogyakarta, Jakarta dipilih menjadi tuan rumah Rakornas Genpi yang berlangsung dari 4 hingga 6 Oktober 2024, bertempat di Vertue Hotel Harmoni.

Acara dimulai dengan agenda Explore Jakarta, yang diikuti dengan sesi talkshow Eco Create, diskusi panel, dan puncaknya adalah Genpi Awards. Tema tahun ini, “Genpi Gass,” diangkat untuk menghidupkan kembali semangat komunitas yang dikenal energik ini.

Rakornas kali ini diikuti oleh 225 peserta dari 25 provinsi di Indonesia, yang terdiri dari pengurus tingkat provinsi dan kabupaten/kota. Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif, Sandiaga Uno, hadir pada Sabtu, 5 Oktober 2024, untuk memberikan motivasi kepada Genpi agar terus memperkokoh posisinya sebagai komunitas pariwisata terbesar di Indonesia.

“Acara ini bukan hanya tempat bertemu, tapi juga momen untuk berdiskusi dan merumuskan strategi bersama guna memajukan pariwisata dan ekonomi kreatif Indonesia,” ujar Menparekraf Sandiaga.

Seperti pada tahun-tahun sebelumnya, Sandiaga Uno selalu memberikan dukungan penuh kepada Genpi. Menurutnya, Genpi telah berperan besar dalam promosi digital dan konsisten memperkenalkan lima destinasi super prioritas.

Baca Juga:   Hari Kesaktian Pancasila, PKB Gelar Apel dan Parade Budaya

Sandiaga juga mengingatkan anggota Genpi untuk bekerja dengan semangat, cerdas, tuntas, dan ikhlas.

“Ingat selalu untuk Gercep (gerak cepat), Geber (gerak bersama), dan Gass Poll (Gali Potensi Online dan Offline),” tambahnya.

Dalam kesempatan ini, Sandiaga Uno menerima penghargaan dari Genpi Nasional sebagai Innovator in Creative Tourism and Economy.

Rakornas ini didukung oleh Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif melalui berbagai direktorat, serta didukung oleh CSR BCA dan Bukit Asam Tbk. Selain itu, workshop Eco Create untuk para konten kreator diselenggarakan sebagai bagian dari kampanye pariwisata berkelanjutan. Pemprov DKI Jakarta juga memberikan kontribusi aktif pada acara kali ini.

Seperti biasanya, Genpi turut mengajak berbagai komunitas untuk berkolaborasi, termasuk sociimpact.id, Lestari Foundation, Komunitas Historia Indonesia, Orang Indonesia, Fotografer Indonesia, dan Backpacker Jakarta. (*)