Daerah  

Kades Kalasey II Siap Sosialisasikan Pembangunan Sekolah Pariwisata

PEMBANGUNAN Politeknik Pariwisata di Desa Kalasey II, Kecamatan Mandolang yang lahannya milik Pemerintah Provinsi dan telah dihibahkan kepada Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Kemenparekraf), siap disosialisasikan Pemerintah Desa Kalasey II kepada masyarakat.

Kepala Desa (Kades) Kalasey II, Marthen Tamamekeng mengaku pembangunan sekolah pariwisata nantinya manfaatnya akan banyak dimiliki masyarakat. “Mari kita sama-sama mendukung dan mensosialisasikan program pemerintah melalui pembangunan Politeknik Pariwisata dari Kemenparekraf,” ajaknya.

Lanjut Marthen, masyarakat seharusnya mengapresiasi pembangunan sekolah pariwisata tersebut, karena sudah mengantongi SK Gubernur Sulut. “Masyarakat Desa Kalasey II tentunya akan mendukung program pemerintah, dengan harapan, pihak terkait dapat memperhatikan nasib para petani yang lahannya akan didirikan bangunan sekolah pariwisata,” harapnya.(***)

Baca Juga:   DPRD Manado Mulai Serap Aspirasi Masyarakat di Reses Pertama