Lebih lanjut, Dedi menjelaskan bahwa keberadaan Dosen berperan penting untuk menghasilkan alumni seperti yang diharapkan. Olehnya itu, perlu perlu penguatan peran dosen karena jila tidak terwujud, maka dipastikan tugas Polbangtan gagal.

“Ini tidak lain dan tidak bukan karena untuk menjaga kesinambungan pertanian di Indonesia. Butuh regenerasi petani dan agrobisnis yang menjadi kesinambungan agar pangan tetap terjaga. Tidak akan ada pertanian jika tidak ada regenerasi petani,” jelasnya.

Melalui pendidikan vokasi Kementan, diharapkan melahirkan SDM yang kompetitif sebagai tenaga kerja yanf andal dan unggul, serta sebagai petani millenial yang kreatif, inovatif, profesional serta mampu menyerap lapangan pekerjaan di Indonesia sebanyak mungkin.