KPK mengobok-obok sejumlah ruangan selama 7 jam. Setelah menggeledah, para penyidik KPK terlihat membawa 2 koper besar warna hitam. Selain itu, KPK membawa 1 koper kecil. Mereka turun lewat lift dekat lobi utama kantor Gubernur Jatim.
Sebelumnya KPK masuk ke sejumlah ruang kerja pimpinan, termasuk ruang Gubernur Jatim Khofifa Indar Parawansa dan Wakil Gubernur (Wagub) Emil Elistiano Dardak.
Penyidik KPK terlihat masuk ke dalam ruangan Gubernur Khofifah sekitar pukul 17.00 WIB. Setidaknya ada empat orang yang masuk dalam ruangan tersebut.
Kemudian, penyidik keluar dari ruangan itu sekitar pukul 17.30 WIB. terlihat hanya dua orang yang keluar, sementara dua orang lainhya masih berada di dalam. Mereka berjalan masuk ke dalam ruangan Sekertaris Daerah Provinsi (Sekdaprov) Jatim.
Tak berapa lama, sejumlah petugas keluar dari ruangan Sekdaprov kemudian berjalan memasuki ruangan Wagub Jatim Emil Elistiano Dardak. Setidaknya ada lebih dari lima orang masuk dalam ruangan tersebut.
Selain ruangan Gubernur Khofifah dan Wagub Emil, ruangan lain di Kantor Jalan Pahlawan ini juga diobok-obok KPK. mereka masuk ke dalam gedung Sekertariat Provinsi Jawa timur.(SW)
Tinggalkan Balasan