JAKARTA – Selama 17 tahun baru kali ini Messi tak masuk kandidat Ballon d’Or. Peraih Ballon d’ Or tahun lalu itu terdepak dari daftar setelah penampilannya kurang greget di PSG.

Messi merupakan pemilik gelar paling banyak, yakni 7 kali. Namun tahun ini, untuk pertama kalinya sejak 2005, pemain asal Argentina itu tidak masuk nominasi.

Majalah France Football sudah merilis 30 nama pemain calon peraih Ballon d’Or 2022. Selain Messi nama bintang Brasil, Neymar juga tidak masuk dalam daftar.

Kylian Mbappe jadi satu-satunya pemain dari Paris Saint-Germain yang ada di daftar ini. Meski klub jawara Liga Perancis itu bertabur bintang namun nyatanya cuman satu yang masuk kandidat Ballon d’Or.

Tak hanya Kylian Mbappe, Cristiano Ronaldo juga menjadi satu-satunya pemain yang masuk kandidat Ballon d’Or dari klubnya Manchster United.

Real Madrid, Manchester City, dan Liverpool mendominasi dengan masing-masing menempatkan enam pemainnya di daftar nominasi Ballon d’Or 2022. Karim Benzema digadang-gadang sebagai kandidat terkuat usai tampil impresif untuk mengantar Madrid juara LaLiga dan Liga Champions musim lalu.