Kepala Otorita IKN Luruskan, Stanford Tidak Bangun Kampus Tapi Pusat Riset

JAKARTA – Kepala Otorita Ibu Kota Nusantara (IKN) Bambang Susantono menjelaskan terkait wacana Stanford akan membangun kampus di IKN. Bambang meluruskan Stanford tidak membangun kampus di IKN, tapi pusat riset.

“Jadi Stanford sudah berproses cukup lama, dari September pada waktu dekannya dateng ke kita mereka memberikan satu (kabar) ingin membangun. Kemudian pada waktu kunjungan presiden ke Stanford,” kata Bambang kepada wartawan di Kompleks Istana Kepresidenan, Jakarta, Rabu (13/3/2024).

Bambang mengatakan intinya Stanford ingin membangun pusat riset. Sebab, menurut dia, untuk membangun sebuah kampus akan membutuhkan banyak hal.

“Intinya adalah kita ingin membangun pusat riset dulu karena kalau mau membangun universitas butuh banyak hal ya, jadi kita mulai dari riset dan untuk riset ini kita bekerja sama dengan alumni Stanford,” ujarnya.

Bambang mengatakan pembangunan pusat riset akan dimulai secepatnya. Pembangunan gedung itu akan melibatkan alumni Stanford.

“Jadi nanti insyaallah yang akan membangun fisik gedungnya itu alumni Stanford kemudian segera setelah gedungnya itu jadi dan tidak hanya Stanford yang akan membangun ada beberapa universitas lain yang akan membangun juga,” ujarnya.(SW)

Baca Juga:   Gercep AGD Dinkes, Ambulans Air : Dari Pelayanan Kesehatan Sampai Pendampingan Gubernur DKI