Sementara itu, Mirad selaku panitia dalam laporannya menyampaikan lomba MTB Race XC 2023 ini diikuti 40 orang peserta dari masing- masing ISSI kabupaten kota se Sultra dan Club Sepeda yang ada di Sultra.

“Dengan kategori yang diperlombaan terbagi dalam tiga kelas Atlit Man Open, Atlit Women open, Fun Rice Open diikuti Club sepeda MTB,” tambahnya.

Diketahui, dalam perlombaan ini atlit – atlit muda Kolaka Utara mendominasi pada 3 nomor yang di perlombakan dengan keluar sebagai juara MTB XC Race 2023 disusul atlit-atlit muda dari Kolaka, kota Kendari dan Konawe, hasil dari perlombaan ini akan menjadi catatan dan evaluasi bagi ISSI PROV Sultra dalam peningkatan prestasi atlit untuk depannya akan terus dilakukan sehingga putra putri kebagaan Sultra ini dapat mewakili daerah provinsi Sultra pada event nasional dan internasional