JAKARTA- Uskup Belo, peraih Nobel Perdamaian itu kini terlibat pelecehan seksual. Sempat dieluk-elukan oleh para pejuang kemerdekaanTimor Leste kini uskup itu tengah disidik Vatikan.
Uskup Belo, peraih Nobel Perdamaian yang merupakan uskup Timor Leste tengah diselidiki Vatikan setelah dituduh melakukan pelecehan seksual sejumlah anak laki-laki. Tindak pelecehan itu dilaporkan terjadi saat perjuangan kemerdekaan Timor Leste tahun 1990-an silam.
Dilansir ABC News, Jumat (30/9/2022), laporan soal tindak pelecehan seksual itu diungkapkan pertama kali oleh majalah Belanda, De Groene Amsterdammer. Uskup yang dimaksud adalah Carlos Felipe Ximenes Belo atau akrab disapa Uskup Belo. Dia yang pernah menjadi kepala Gereja Katolik Roma di Timor Leste, atau yang dulu disebut Timor Timur.
Dalam laporannya, De Groene Amsterdammer menuliskan pengakuan dua pria yang mengaku menjadi korban Uskup Belo.
“Uskup memperkosa dan melecehkan saya secara seksual malam itu,” kata salah satu korban, Roberto seperti dikutip majalah tersebut.
Tinggalkan Balasan