Dapat Sinyal dari Jokowi, Airlangga Bertemu Relawan Jokowi

JAKARTA – Airlangga Hartarto sepertinya sudah mendapat sinyal dari Jokowi terkait pencapresan. Tak heran bila kemudian Airlangga menggelar pertemuan dengan relawan Jokowi yang tergabung dalam Projo.

Projo dari kata Pro Jokowi. Relawan ini terbentuk saat kampanye Jokowi menjadi Presiden kedua kalinya pada tahun 2019 lalu. Projo terkenal solid hingga masih eksis sampai saat ini meski kampanye presiden telah berlalu.

Beberapa waktu lalu Presiden Jokowi memuji Airlangga yang sukses melewati masa pandemi covid-19 sementara banyak negara yang kolaps. Airlangga sebagai Menkoperekonomian disebut Jokowi layak sebagai pemimpin. Ia bisa membawa Indonesia terhindar dari kebangkrutan ekonomi di masa pandemi.

Soliditas relawan Jokowi dan pujian Jokowi ini yang membuat Ketua Umum Partai Golkar Airlangga Hartarto menggelar pertemuan dengan gabungan relawan Joko Widodo (Jokowi) malam ini. Pertemuan itu digelar di Kantor DPP Partai Golkar, Jakarta Barat, Senin (7/11/2022).

Gabungan relawan Jokowi diwakili oleh Ketua Umum Relawan Pro Jokowi (Projo) Budi Arie Setiadi yang sudah tiba lebih dulu tampak menyambut kehadiran Airlangga.

Baca Juga:   Jokowi - Xi Jinping Saksikan Uji Coba Kereta Cepat

Begitu pula para elite Golkar yang juga sudah hadir. Tampak Wakil Ketua Umum Agus Gumiwang, Sekretaris Jenderal Lodewijk F Paulus, Ketua DPP Ace Hasan Syadzily, dan Bendahara Umum Dito Ganindito.

Mereka lalu menuju ruang rapat yang berada di lantai dua. Diketahui pertemuan itu digelar secara tertutup.

Diberitakan sebelumnya, gabungan relawan Jokowi bakal menemui Airlangga. Para relawan Jokowi itu bakal menyampaikan hasil musyawarah rakyat (Musra) Indonesia I. Hadir dalam acara itu sebanyak 18 relawan Jokowi.

“Jadi kami menyampaikan saja hasil dari Musra. Karena memang agenda Musra itu kita akan komunikasikan dengan seluruh pimpinan parpol,” kata Ketua Dewan Pengarah Musra Indonesia Andi Gani Nena Wea, Senin (7/11/2022).

Menurut Andi, selanjutnya para relawan bakal bertemu dengan pimpinan parpol lain yang juga tergabung di Koalisi Indonesia Bersatu (KIB), yakni Plt Ketum PPP Mardiono dan Ketum PAN Zulkifli Hasan. Pun dengan Ketum PKB Muhaimin Iskandar atau Cak Imin.

“Setelah dari Golkar kita mungkin ke PPP dan PAN. Setelah itu kita akan ke PKB. Jadi ke semua pimpinan parpol kita akan melakukan silaturahmi,” ujarnya.(SW)