JAKARTA – Saat KTT G20, Presiden Amerika Serikat (AS) Joe Biden mengadakan pertemuan darurat dengan para pemimpin dunia di Bali. Biden segera mengumpulkan sekutunya usai Rusia kembali serang Ukraina.

Sebelumnya pasukan Rusia sempat mundur dari kota Kherson, Ukraina. Namun tak lama Rusia menembakan rudal-rudalnya ke wilayah Ukraina.

Sementara itu Biden berada di Bali untuk mengikuti KTT G20. Dilansir CNN, Rabu (16/11/2022), kabar pertemuan darurat itu disampaikan oleh situs Gedung Putih. Namun, belum ada penjelasan pertemuan darurat itu diikuti pemimpin negara mana saja.

Pembicaraan itu terjadi setelah ledakan di Polandia yang menewaskan dua orang. Polandia mengatakan sebuah rudal buatan Rusia jatuh di sebuah desa dekat perbatasan Ukraina pada hari Selasa (15/11). Kemungkinan besar itu rudal Rusia yang ditujukan ke Ukraina.

Biden disebut telah berbicara dengan Presiden Polandia dan Sekretaris Jenderal NATO.

Sebelumnya, Presiden Polandia Andrzej Duda mengatakan pihaknya belum tahu siapa yang menembakkan rudal buatan Rusia yang jatuh di wilayahnya. Dia mengatakan pemerintah Polandia bakal melakukan investigasi bersama tim dari AS terkait insiden itu.