Di sisi lain, lanjut Rocky, Ganjar tidak mungkin terus nunggu dicalonkan PDIP, sementara di saat yang bersamaan, dukungan untuk Ganjar maju pencapresan berlanjut terus.

Namun apa yang dilakukan Gubernur Jateng tersebut, adalah suatu hal yang normal. “Etis gak etis itu urusan PDIP,” ujarnya.

Bagi Rocky, yang penting saat ini menjelang tahun Pemilihan Umum (Pemilu), sudah ada seseorang yang menyatakan diri ingin maju pilpres 2024

Sementara itu belum lama ini Partai Solidaritas Indonesia ( PSI ) mendeklarasikan Ganjar Pranowo sebagai Capres 2024. Padahal Ganjar adalah kader PDIP.

Deklarasi PSI ini seperti dianggap angin lalu oleh partai-partai karena Ganjar sendiri tidak menanggapi. Bahkan Ganjar mengaku masih tunduk pada keputusan partai nanti terkait pencapresan.

Sementara Sekjen PDIP Hasto Kristiyanto buka suara terkait PSI yang mendeklarasikan dukungan untuk Ganjar Pranowo sebagai calon presiden (capres) Pilpres 2024. Hasto mengkritik cara partai politik berebut ekor jas dengan mendeklarasikan capres yang memiliki elektabilitas tinggi.