Pesan politik apa yang akan Gibran sampaikan saat memamerkan pertemuan tersebut?
Direktur Eksekutif Parameter Politik Indonesia Adi Prayitno menyebut aksi tersebut merupakan gaya politik Gibran. Dia menyebut Gibran memang tengah merawat komunikasi dengan para figur potensial, khususnya 3 sosok yang berada dalam satu gerbong dengan Gibran.
“Itu politik anak presiden. Gibran bertemu Prabowo, Ganjar, dan Puan perkara biasa karena berada di gerbong yang sama. Gibran sepertinya ingin merawat komunikasi politik dengan 3 sosok yang potensial maju pilpres 2024. Yang memantik keramaian karena Gibran bertemu Anies, sosok antitesa Jokowi. Tapi Gibran mau berjumpa dengan Anies,” kata Adi Prayitno saat dihubungi, Kamis (17/11/2022).
Adi Prayitno melihat Gibran memang harus bertemu dengan semua elite politik, termasuk pihak oposisi seperti Anies Baswedan. Langkah itu, kata Adi, menandakan Gibran ingin matang secara politik.
“Gibran sepertinya ingin matang secara politik yang harus menjalin komunikasi politik dengan semua elite. Termasuk elite oposan seperti Anies. Gibran terlihat berbeda dengan mayoritas sikap politik kubu pemerintah yang mayoritas alergi dengan Anies. Tentu ini positif meski tak ada efek apapun secara elektoral karena Gibran dan Anies berada di kolam yang berbeda, tapi setidaknya di permukaan antar kubu yang berseberangan terlihat akur,” ucapnya.
1 Komentar