“Secara resmi belum. Saya yakin itu akan baik-baik saja karena saya juga biasa berdiskusi dengan Pak Komarudin Watubun (Ketua DPP PDIP Bidang Kehormatan) sewaktu saya masih di DPR,” kata dia.

Budiman mengatakan dirinya telah berkomunikasi dengan pengurus DPP PDIP untuk mendiskusikan hasil pertemuannya dengan Prabowo. Namun dia mengaku masih menunggu pengurus yang juga anggota DPR RI kembali ke Jakarta dari dapil setelah masa reses DPR selesai pada 15 Agustus nanti.

“Baru komunikasi lewat beberapa pengurus DPP. Masalahnya ini masih periode reses jadi banyak yang kunjungan ke daerah sebagai anggota DPR. Jadi tunggu setelah kembali ke Jakarta saja,” kata dia.

Sementara itu Direktur Eksekutif Institute for Democracy and Strategic Affairs, Ahmad Khoirul Umam, mencoba menganalisis pergerakan Budiman Sudjatmiko. Umam menangkap ada indikasi internal PDIP belum solid dalam mengusung Ganjar.

“Kedatangan politisi PDIP Budiman Sudjatmiko di kediaman Ketum Partai Gerindra Prabowo Subianto mengindikasikan kian terpecahnya barisan internal PDIP yang tengah mengusung Ganjar Pranowo,” kata Umam dalam keterangan yang dibagikan kepada wartawan, Kamis (20/7/2023).