Kaesang Ijab Kabul Resmi Nikahi Erina Dengan Mas Kawin Logam Mulia 64 Gram

JAKARTA – Putra Presiden Joko Widodo (Jokowi), Kaesang Pangarep, resmi mengucapkan akad nikah untuk menikahi Erina Gudono. Akad nikah berlangsung di Pendopo Agung Kedaton Ambarrukmo, Royal Ambarrukmo.

Allen Adam Rinaldi Gudono menjadi wali untuk Erina Gudono yang menikahkan dengan Kaesang Pangarep.

“Ananda Kaesang Pangarep Putra Bapak Haji Joko Widodo, saya nikahkan Ananda dengan Erina Sofia Gudono Putri Bapak Haji Mohammad Gudono, nikah untuk Ananda sendiri dengan mas kawin berupa seperangkat alat salat, logam mulia 10, 12, 20, 22 gram dan uang tunai sebesar Rp 300 ribu dibayar tunai,” ujar Allen, Sabtu
(10/12/2022).

Logam Mulia yang ada empat itu menunjukkan tanggal pernikahan dengan jumlah total 64 gram.

“Saya terima nikahnya Erina Sofia Gudono binti Mohammad Gudono dengan mas kawin tersebut, dibayar tunai,” ucap Kaesang di depan saksi dan kakak Erina yang menjadi wali nikah.

Setelah mengucap ijab kabul, Kaesang kemudian melirik kepada penghulu dan saksi. Adapun, saksi pernikahan yakni Menteri PUPR Basuki Hadimuljono dan Mensesneg Pratikno.

Baca Juga:   Soal Koper Nyasar, Batik Air Langsung Minta Maaf ke Kaesang

Setelah saksi menyatakan sah, Kaesang pun berucap syukur.

“Alhamdulillah,” ucap Kaesang sambil tersenyum.

Ada sejumlah rangkaian prosesi hari ini, seperti pasrah dan tampi, akad nikah. Kemudian ada juga panggih pengantin, di mana nantinya ada penyerahan pisang sanggan, kembar mayang, balangan gantal, sesuci samparan, wiji dadi, bubak kawah rucat degan, tampa kaya, dhahar klimah, methuk besan, pangabekten/sungkeman hingga bedholan pengantin.

Menko PMK Muhadjir Effendy, kakak Kaesang Gibran Rakabuming Raka, kakak ipar Kaesang Bobby Nasution didapuk menjadi juru bicara pasrah, di mana Kaesang akan diserahkan untuk menjalani prosesi akad nikah tersebut.

Sementara, Wakil Presiden Ma’ruf Amin memberikan khotbah dan doa nikah untuk Kaesang dan Erina.(SW)