“Hasilnya belum tahu, belum tahu hasilnya. Mungkin nanti akan dirapatkan lagi di internal partai dan akan diberitahukan ke DPD partai,” jelasnya.

Awalnya pertemuan ini diungkap oleh Ketua NasDem Sumut Iskandar yang kala itu mendampingi Anies menyebut pertemuan keduanya berlangsung secara tak sengaja.

“Kebetulan aja itu. Itu nggak ada janjian, kebetulan Bang Aulia di situ, kebetulan Pak Anies juga ingin makan durian, jadi kebetulan aja,” sebut Iskandar, Senin (7/11/2022) lalu.

Iskandar menyebut pertemuan tersebut tidak diatur sama sekali. Saat itu, Aulia disebut datang bersama keluarganya.

Akhirnya, pertemuan tersebut berujung pemanggilan oleh Majelis Kehormatan Partai Gerindra. Aulia dipanggil bersama kader lainnya.

Pemkot Medan memastikan kehadiran Aulia di tempat pertemuan bukan dalam rangka menjalankan kegiatan pemerintah. Hal ini dikatakan oleh Kadis Kominfo Kota Medan Arrahman Pane.

“Kalau itu nggak ada di jadwal Pemerintah Kota Medan itu,” kata Arrahman dilansir, Selasa (8/11).

Arrahman menyebut kehadiran Aulia di lokasi itu adalah untuk kegiatan pribadi. Dia kembali menegaskan kegiatan Aulia di lokasi kedai durian itu tidak terjadwal di Pemkot Medan.