JAKARTA – Heboh chat WA cari duit pimpinan KPK bikin mantan penyidik KPK, Novel Baswedan geram. Ia menyebut budaya integritas di KPK sudah rusak.
Novel Baswedan menyoroti ramai potongan percakapan via aplikasi perpesanan antara Wakil Ketua KPK Johanis Tanak dengan Plh Dirjen Minerba Muhammad Idris Froyoto Sihite. Novel menyinggung terkait lingkungan dan dengan siapa orang berkawan.
“Memang ya, kalau kita bekerja atau berinteraksi, tentu akan terpengaruh lingkungan dan dengan siapa kita berkawan,” ujar Novel, saat dihubungi, Kamis (13/4/2023).
Novel menyebut budaya kerja di KPK sudah dirusak. Menurutnya hal ini yang membuat perilaku yang melanggar batas integritas menjadi hal yang biasa dilakukan.
“Ketika di KPK budaya kerja sudah sedemikian rupa dirusak, maka perilaku yang conflict of interest atau melanggar batasan integritas akan dianggap biasa, bahkan dibela,” tuturnya.
Novel lantas menyoroti saat Johanis Tanak memimpin perkara di ESDM. Novel mempertanyakan sikap Johanis Tanak yang dinilai memiliki conflict of interest. Dari sini, budaya kerja integritas KPK dirusak.
5 Komentar